LABVIRAL

Arti Overthinking, Berpikir Berlebihan ke Arah Negatif

Arti overthinking Freepik.com)

LABVIRAL.COM - Overthinking, kata yang biasa diucapkan generasi muda kekinian.

Biasanya, kata overthinking diucapkan di media sosial. Lantas apa arti overthinking.

Overthinking adalah pola pemikiran yang repetitif. Ovethinking bisa juga diartikan sebagai suatu pemikiran yang berlebihan ke arah negatif.

Overthinking biasa terjadi ketika dihadapkan kepada suatu pengalaman yang tak nyaman sehingga membuat pemikiran kita terpacu untuk memikirkannya berulang kali. 

Baca Juga: Bacaan Doa Adzan yang Dibaca Setelahnya, Arab, Latin dan Artinya

Cara Cegah Overthinking

  1. Tuangkan isi pikiran dalam jurnal atau diary
  2. Gerakkan tubuh
  3. Fokuskan perhatian
  4. Lakukan hal-hal yang disukai

Penjelasan Lengkap Cara Cegah Overthinking

1. Tuangkan isi pikiran dalam jurnal atau diary

Menulis jurnal atau diary ternyata bisa mengurangi overthinking loh, ya setidaknya pikiran kamu tidak lagi merasa penuh ketika kamu bisa menuangkannya dalam media lain.

Sebetulnya dalam rangka mengurangi overthinking tersebut, menulis jurnal atau diary hanya sebagai salah satu media saja, sebenarnya ada banyak lagi misalnya menggambar atau membuat kerajinan tangan.

Baca Juga: Doa Ziarah Kubur Singkat, Arab, Latin dan Artinya Lengkap

2. Gerakkan tubuh

Terkadang ketika kamu tidak melakukan pergerakan atau hanya berdiam diri maka otomatis pikiran kamu semakin berkecamuk, khawatir dan was-was berlebihan, nah dalam rangka mengurangi pemikiran overthinking kamu bisa kok mencoba untuk memulai menggerakan tubuhmu atau berolahraga.

Minimal kamu berjalan-jalan lah di sekitar rumah atau melakukan olahraga yang ringan. Yaa hal tersebut dilakukan untuk meredakan rasa cemas berlebihan yang sedang kamu rasakan.

Baca Juga: Apa Arti Umroh Menurut Istilah dan Bahasa? Begini Penjelasannya

3. Fokuskan perhatian

Terkadang dalam mengurangi pemikiran overthinking kalian bisa memfokuskan perhatian terhadap suatu hal, misalnya meditasi, yoga atau latihan pernapasan yang bisa membuat pikiran kamu fokus serta membuatmu lebih tenang.

Apalagi kamu termasuk orang yang suka outdoor, kamu bisa kok melakukan kegiatan berkebun hal ini bisa dilakukan untuk mengatasi overthinking juga.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kehidupan IU, Artis Korea Berjiwa Sosial Tinggi yang Baru Berulangtahun Ke-30

4. Lakukan hal-hal yang disukai

Melakukan hal yang kamu sukai ternyata juga bisa menjadi peredam pikiran overthinking kamu, sebab ketika kamu merasa senang melakukan kegiatan apapun maka rasa cemas yang sedang kamu alami bisa mengalihkan perhatian kamu dari rasa gelisah yang ada.

Nah apabila kamu sudah melakukan hal-hal yang kamu sukai, namun rasa cemas tak kunjung reda maka ada baiknya untuk mencari bantuan profesional seperti ke psikolog atau psikiater.***

Editor : Arief Munandar

Tags :
BERITA TERKAIT