Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan agar kamu mengingat (kebesaran Allah).
Ayat tersebut jelas bahwa Allah SWT menyebut bahwa setiap manusia yang dilahirkan berpasang-pasangan. Fitrah Allah SWT itu tidak dapat diubah.
Baca Juga: Waduh, Kemenkes Punya PR Besar, Usai Gagal Ginjal Akut, Kini Angka Diabetes Melambung
Apabila ada yang mengubah Fitrah Allah maka dia melanggar hukum secara berlapis. Maksudnya, dia tidak hanya melanggar hukum Islam, tetapi juga melanggar Fitrah Allah SWT.
Contohnya: jika ada hubungan antara pria dengan pria maka mereka telah melanggar hukum Islam dan melanggar Fitrah Allah. Begitu juga sebaliknya, hubungan antara perempuan dengan perempuan.
Sedangkan, jika ada hubungan antara pria dengan wanita maka dia melanggar hukum Islam, namun tidak melanggar Fitrah Allah.
Baca Juga: Berapa Lama Kucing Hamil dan Tahapan Kehamilan yang Perlu Diketahui
Ayo Taubat Masih Ada Waktu
Ulama Habib Umar bin Hafidz belum lama ini mengunjungi Malaysia untuk melakukan safari dakwah.
Pada Kamis, 25 Mei 2023, ulama kelahiran Tarim, Yaman tersebut menjadi pembicara dalam sebuah majelis di Grand Barokah Hotel Ampang.
Menariknya dalam kajian tersebut, Habib Umar mendapat pertanyaan dari salah seorang jemaah yang mewakili kelompok LGBT di Malaysia.
Editor : Arief Munandar