LABVIRAL

Momen Geni Faruk Blak-blakan Gen Halilintar Jarang di Indonesia, Benarkah Alasannya Terlilit Hutang?

Gen Halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)

LABVIRAL.COM - Gen Halilintar saat ini diketahui tengah berada di Indonesia. Hal ini terlihat saat mereka hadir dalam momen gender reveal anak kedua Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar, sekaligus cucu kedua keluarga Halilintar.

Memang selama dua tahun terakhir, keluarga Halilintar jarang berada di tanah air bahkan melewatkan beberapa acara penting, termasuk pernikahan Atta-Aurel pada 2021 lalu.

Beredar kabar miring, bahwa jarangnya keluarga Halilintar di Indonesia lantaran terlibat hutang bahkan penipuan. Akhirnya Minggu (2/7), keluarga Gen Halilintar memberikan klarifikasi terkait isu yang sudah semakin berkembang melalui Youtube Thariq Halilintar:

1. Ke Luar Negeri untuk Urusan Pekerjaan

gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)


Nggak hanya sekadar buang uang, justru kegiatan Gen Halilintar ke luar negeri memiliki tujuan untuk bekerja. "(Gen Halilintar) Suka diundang sebagai pembicara. Undangan itu sambung menyambung. Ada negara-negara yang minta dipromosikan, tourism-nya. Apalagi sekarang kita satu keluarga main golf. Jadi ada kerja sama juga dengan golf courses," jelas ibu Halilintar, Geni Faruk.

Hobi baru Gen Halilintar bermain golf bersama pun ternyata mendatangkan rezeki sendiri. Sehingga banyak komunitas golf dari seluruh dunia mengajak mereka bekerja sama.

"Sekarang ini Gen Halilintar itu sering banget dilibatkan untuk event-event International. Kita sering menghadapi undangan sebagai speaker untuk acara-acara world influencer gathering," jelas Lenggogeni Faruk dalam konten yang dibagikan pada Minggu (2/7/2023).

2. Bantah Tudingan Kabur dari Utang Piutang

gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)


Tudingan punya utang sudah menjadi berita snowball selama ini. Menjawab keresahan netizen, Gen Halilintar menegaskan tidak ada masalah dengan utang-piutang.

Meski memiliki banyak bisnis,namun keluarga Gen Halilintar tidak diajarkan untuk meminjam dari bank.

"Ya gak lah sayang, mana ada kita ada hutang," tegas ibu dengan sebelas anak ini.

3. Tidak Terlibat Aliran Sesat

gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)


Selain isu utang, Gen Halilintar juga sering disebut tergabung dalam aliran sesat dunia.Thariq pun menyebut banyak sekali netizen yang menanyakan prinsip agama mereka.

"Astagfirullahaladzim, lah nak.. jauh sekali dari hal-hal yang seperti itu," ucap Geni Faruk yang kaget.

"Jadi tidak ada sama sekali, jadi jauh sekali naudzubillah, kita berlindung dari semua yang negatif-negatif atau yang berbau-bau extreme to the left to the right adalah kita stay on the right track. Jadi semuanya sama dengan apa yang diamalkan Rasulullah SAW," tambahnya lagi.

4. Berjanji Akan Ada Saat Aurel Lahiran Anak Kedua

gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)gen halilintar (Youtube.com/Thariq Halilintar)


Lebih lanjut Thariq menanyakan, apakah sang ibu akan ada rencana ke luar negeri ini dalam waktu dekat? Geni menjawab,meskipun ada namun ia berjanji akan ada di Indonesia nanti saat Aurel melahirkan agar tak seperti Ameena yang tak mereka dampingi secara langsung.

"Pokoknya ini kita udah masukin ke schedule, waktu lahiran baby A yang kedua, kita harus di sini. Ini hal penting, kita nggak mau kelewatan lagi," pungkas Geni Faruk.

Editor : Efendi AW

Tags :
BERITA TERKAIT