LABVIRAL

Sinopsis King The Land, Daftar Pemain dan Link Nontonnya

Poster film King The Land. (Sumber : Twitter/@Nonton_Kdrama)

LABVIRAL.COM - Drama Korea King The Land telah mengudara di Netflix sejak Sabtu, 17 Juni 2023 lalu. Drama yang dibintangi oleh YoonA SNSD dan Lee Junho 2PM ini menjadi salah satu drakor yang paling ditunggu-tunggu tahun ini.

Drakor bergenre romantis komedi ini disutradarai oleh Im Hyun Wook. Naskahnya sendiri dikerjakan oleh Choi Rom, dengan judul Korea Kingdeolaendeu.

Rencananya, drama ini akan tayang hingga 6 Agustus 2023 dengan total 16 episode. Setiap minggunya akan dirilis 2 episode baru pada hari Sabtu dan Minggu, tepatnya pada pukul 22.30 KST atau 20.30 WIB.

Nah, penasaran gimana sinopsisnya? Lalu siapa saja yang bermain di dalam drama ini? Di mana kamu bisa menontonnya? Yuk, simak ulasan di bawah ini!

Baca Juga: Sinopsis Celebrity, Daftar Pemain dan Link Nontonnya, Drakor Ngehits Dibintangi Park Gyu-young

Baca Juga: Sinopsis Tumbal Arwarod dan Daftar Pemainnya, Film Horor yang Jadi Debut Akting Ghea Youbi

Sinopsis King The Land

Drama King The Land bercerita tentang Cheon Sa Rang (YoonA SNSD) yang ceria dan murah senyum. Sa Rang sedang berbahagia, karena ia telah diterima untuk bekerja di sebuah hotel terkenal bernama King of the Land.

Dengan optimisme yang tinggi, Sa Rang bekerja dengan keras untuk menjadi pekerja yang berprestasi di hotel tersebut. Akan tetapi, ia tak sengaja bertemu dengan Gu Won (Junho 2PM) di gym hotel. Pertemuan mereka tidak berujung baik, justru tumbuh impresi yang buruk pada Sa Rang terhadap Gu Won. Bahkan, ia memanggil Gu Won "orang cabul".

Tanpa diketahui Sa Rang, Gu Won ternyata putra dari keluarga kaya raya pemilik perusahaan The King Group. Perusahaan tersebut bergerak dalam bidang distribusi, perhotelan, hingga penerbangan. Hotel King of the Land tempat Sa Rang bekerja juga merupakan milik grup tersebut.

Gu Won sendiri tengah terlibat di dalam konflik keluarga. Pribadi Gu Won digambarkan sebagai orang yang cerdas dan tampan, namun diam-diam tak pintar dalam hal berkencan dan tak menyukai kepalsuan orang-orang di sekitarnya.

Meskipun dimulai dengan pertikaian, hubungan Sa Rang dan Gu Won pun semakin membaik seiring berjalannya waktu. Mereka semakin dekat, bahkan terkesan manis dan romantis.

Daftar Pemain King The Land

Drama King The Land diisi jajaran pemain kondang, dengan fokus pada tokoh utama Cheon Sa Rang yang diperankan YoonA SNSD dan Gu Won yang diperankan Junho 2PM.

Berikut daftar pemeran dalam drama King The Land:
1. Lee Joon Ho memerankan Gu Won.
2. Im Yoon Ah memerankan Cheon Sa Rang.
3. Son Byong Ho memerankan Gu Il Hoon, ayah Gu Won.
4. Nam Gi Ae memerankan Han Mi So, ibu Gu Won.
5. Kim Seon Yeong memerankan Gu Hwa Ran, kakak Gu Won.
6. Ahn Se Ha memerankan No Sang Sik, teman Gu Won.
7. Go Won Hee memerankan Oh Pyung Hwa, sahabat Sa Rang.
8. Kim Young Ok memerankan Cha Soon Hee, nenek Sa Rang.

Baca Juga: Sinopsis Pelangi Tanpa Warna, Film Lokal yang Lagi Trending di Netflix

Baca Juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Film 200 Pounds Beauty Indonesia, Dibintangi Syifa Hadju

Link Nonton King The Land

Jika kamu tertarik untuk menonton drama King The Land, kamu bisa menyaksikannya melalui layanan siaran berbayar Netflix. Kamu perlu berlangganan Netflix terlebih dahulu untuk bisa menontonnya.

Setelah itu, kamu bisa mengakses link berikut untuk menikmati tayangan drama King The Land.

Link: KLIK DI SINI.***

Editor : Efendi AW

Tags :
BERITA TERKAIT