LABVIRAL

Pandji Pragiwaksono Bagikan Kisah Nonton Bioskop di AS, Suka ada Gembel Tidur

Pandji Pragiwaksono saat bermain bola. (Sumber : Instagram/pandji.pragiwaksono)

LABVIRAL.COM-Komika senior Pandji Pragiwaksono membagikan kisahnya nonton bioskop di Amerika Serikat (AS). Menurutnya, bioskopnya jelek.

Ya, Pandji memang memilih pindah ke AS untuk mengembangkan kariernya di bidang stand-up.

Lantaran tinggal di sana, penggemar film Indonesia pun penasaran tentang bioskop di negeri Paman Sam.

Akun base Twitter @HabisNontonFilm mencoba menanyakan kondisi bioskop di AS.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Drakor Tahun 2023 dengan Rating Tertinggi Berdasarkan Peringkat IMDb yang Wajib Kamu tonton

Info kondisi bioskop di New York dari bang @pandji Indonesia jauh lebih enak ya?

Kamu pernah nyobain bioskop di luar negeri? Ceritain dong. Minton sempat nulis juga, cek di reply ya," begitu pertanyaan awal ke Pandji.

Pandji pun menceritakan pengalamannya menonton bioskop di negara yang sekarang dipimpin Presiden Joe Biden tersebut.

"Bioskopnya jelek, gak enak nonton di sini," jawab Pandji saat diminta pengalamannya menonton bioskop di AS.

Pandji juga menjawab pertanyaan soal apakah karena tiket nontonnya mahal di sana?

"Mahal sih gak terlalu kalau dibandingin ibaratnya UMR di sini. Tapi kursinya dempet-dempet, suka ada gembel tidur di dalem, orang berantem rebutan kursi, servisnya buruk, lantainya kotor dan lengket," ujar Pandji.

 

Pengalaman kurang mengenakkan Pandji menonton bioskop di AS ternyata diamini netizen Indonesia, yang juga merasakan hal sama.

Seperti diutarakan oleh akun Twitter @ngeemtot

"Sepakat sama mas @pandji. Kalau di sini, yang nonton juga berisik, suka tepuk tangan gitu. Culture shock banget waktu pertama kali dateng.

Baca Juga: Kumpulan Caption IG Bahasa Inggris Savage Dari Lirik Lagu Untuk Unggahan Instagram

Kalau di Indonesia kan bersih, wangi dan nggak berisik. Jadi makin kangen tanah air," ungkapnya.

Ada lagi yang punya pengalaman nonton di bioskop luar negeri selain AS?***

Editor : Hadi Mulyono

Tags :
BERITA TERKAIT