LABVIRAL.COM - Beberapa kali diterpa isu perceraian, Shandy Aulia dan David Herbowo akhirnya memang berpisah. Pada 11 April 2023 Shandy mendaftarkan gugatan cerai setelah 11 tahun bersama.
Setelah mediasi di bulan Mei dan Juni, Pengadilann Negeri Jakarta Selatan akhirnya mengabulkan gugatan Shandy. Keputusan itu dibacakan oleh majelis hakim di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu (12/7/2023).
Baik Shandy maupun David Herbowo kompak tidak hadir dalam persidangan ini dan hanya diwakili kuasa hukum masing-masing.
Berikut beberapa fakta terbaru seputar perceraian Shandy Aulia dan David Herbowo:
1. Baru bercerai secara verstek
Menurut kuasa hukum Shandy Aulia, Wijayono Hadi Sukrisno, majelis hakim memutuskan secara verstek karena pihak David sebagai tergugat tidak menghadiri persidangan sehingga putusan tersebut belum dinyatakan inkrah.
Jadi, pihak David Herbowo masih memiliki waktu 14 hari jika ingin mengajukan banding atas putusan majelis hakim.
2. Hak asuh anak jatuh ke pihak Shandy Aulia
Selain mengabulkan gugatan cerai, majelis hakim juga memberikan hak asuh anak semata wayang mereka Claire Herbowo ke Shandy Aulia.
Namun, Kris mengatakaan pihak Shandy tidak akan membatasi David bertemu anaknya dan sepakat mengurus anak berdua.
3. Bukan karena orang ketiga
Tak pernah mau bicara perihal masalah rumah tangganya, kuasa hukum artis 36 tahun ini, Kris juga menegaskan bahwa memang tak ada orang ketiga dalam penyebab perceraian kliennya.
" Perceraian Shandy dan David bukan karena orang ketiga, ribut besar, atau masalah ekonomi. Perpisahan tersebut karena adanya perbedaan prinsip dan masalah internal antara keduanya" jelas Kris.
4. Tidak ada masalah gono-gini
Berakhir cepat tanpa drama, Shandy dan suami juga tak mempermasalahkan harta gono-gini.
Menurut Kris, Shandy dan David punya kesepakatan sendiri soal nafkah yang akan diberikan serta harta gono-gini di luar persidangan.
5. Sudah hampir 12 tahun menikah
Shandy Aulia dan David Herbowo menikah pada 12 Desember 2011 silam. Pernikahan keduanya digelar tertutup dari media. Bahkan sejak awal, pernikahan mereka sudah diterpa banyak tantangan.
Pasangan ini sempat tak direstui oleh kedua keluarga. Bahkan, orangtua mereka disebut tak hadir di hari bahagia tersebut. Keduanya juga menunggu lama untuk mendapat momongan.
Shandy dan David baru dikaruniai momongan setelah 8 tahun menikah. Shandy melahirkan putri semata wayangnya pada 12 Februari 2020.
Hampir 12 tahun menikah, saat kleuarga mereka dikira adem ayem saja pemain Eifel I'm Love ini diam-diam menggugat cerai suaminya.***
Editor : Efendi AW