LABVIRAL.COM - Meskipun seseorang memiliki umur yang cukup tua, perlu diketahui bahwa bersikap dan berperilaku yang benar merupakan esensi utama dari kedewasaan.
Hal itu termasuk menghormati orang lain memegang kendali atas hidupmu sendiri, mengambil tindakan nyata dan bertanggung jawab atas seluruh perkataan, serta perbuatanmu.
Itu semua menjadi pertanda kamu telah dewasa. Bisa jadi juga, kamu lebih dewasa dari mereka yang seusiamu. Apa saja tanda-tandanya?
Labviral.com telah membahas 7 tanda kamu lebih dewasa dari teman seusiamu pada link dibawah ini. Kamu bisa melanjutkan konten ini dengan 8 tanda dewasa lainnya dalam artikel dibawah ini.
Baca Juga: 7 Tanda Kamu Lebih Dewasa dari Teman Seusiamu, Lakukan Hal Ini dan Mereka Lebih Menghargaimu
1. Kamu memahami arti kesabaran yang sesungguhnya
Saat ini, kita menjalani hidup dimana semua orang ingin mendapatkan segala sesuatunya secara instan. Kamu memahami betapa pentingnya bersabar.
Disaat kamu dewasa, ekspektasimu terhadap hal-hal menjadi lebih realistis dan masuk akal. Kamu tidak menuntut apapun kepada alam semesta, dan tidak mengharapkan segala sesuatu terjadi begitu saja.
Sebaliknya kamu mengambil tindakan nyata dan berusaha untuk mendapatkan apa yang kamu inginkan, tak peduli seberapa lama waktu yang dibutuhkan menjalani hidup.
Dengan kecepatan yang lebih lambat, menjadikanmu sebagai contoh positif bagi individu-individu yang tampaknya terlalu terburu-buru dalam meniti hidupnya.
2. Kamu tidak takut berkomitmen
Dengan dewasanya dirimu, kamu bersedia memberikan tempat bagi orang lain di hatimu, agar ia bisa menjadi bagian hidupmu.
Editor : Bonifasius Sedu Beribe