LABVIRAL.COM - Berawal dari Ada Apa Dengan Cinta, sosok Dian Sastrowardoyo makin dikenal di industri film. Sejak saat itu ia selalu mendapat proyek-proyek keren dan menjadi pemain utama.
Berkat kegigihannya, artis yang mengawali karier sebagi model majalah Gadis ini juga pernah memenangkan maupun masuk dalam nominasi pernghargaan.
Yuk, intip beberapa penghargaan yang telah diraih Dian Sastrowardoyo selama di industri hiburan:
1. Best Actress dalam Singapore International Film Festival 2002 melalui film Pasir Berbisik
2. Menang Festival Film Indonesia 2004 kategori Pemeran Utama Wanita Terbaik berkat film Ada Apa dengan Cinta?
3. Menyabet trofi Asia-Pacific Film Festival 2005 kategori Most Promising Newcomer di film Banyu Biru
4. Meraih trofi Most Favorite Actress MTV Indonesia Movie Awards 2005 melalui film Ungu Violet
5. Nominasi Actress of the Year di ajang Indonesian Choice Awards 2015
6. Film Kartini masuk nominasi Aktris Utama Terpilih dalam Piala Maya 2017
7. Nominator Festival Film Tempo 2018 kategori Aktris Utama Pilihan Tempo melalui film Aruna dan Lidahnya
8. Perannya dalam film Guru-Guru Gokil sukses masuk nominasi Aktris Pendukung Terpilih ajang Piala Maya 2021
9. Nominator Penampilan Singkat nan Berkesan ajang Piala Maya 2022 melalui film Teka-teki Tika
Editor : Efendi AW