Teddy menjelaskan, penetapan tersangka Plate tentu sudah melalui proses hukum yang benar di Kejagung.
"Johnny dijadikan tersangka karena ada bukti kuat keterlibatannya. Kalian terima saja fakta itu, minta maaf jika perlu, bukan malah melemparkan narasi penjegalan dan intervensi apalagi sampai dihubungkan dengan Pemilu. Jelas ini hal konyol dan kotor," imbuhnya.
Baca Juga: Johnny G Plate Ditetapkan Sebagai Tersangka
Teddy menyarankan pihak yang merasa dirugikan karena Plate menjadi tersangka lebih baik berbenah diri.
"Kalau mau membersihkan diri dari lumpur yang kotor, tentu harus menggunakan air bersih, bukan malah dengan air comberan. Kalau kalian mau tetap dicintai, akui kesalahan dan berbenah, bukan malah menyalahkan orang lain atas kesalahan yang diperbuat. Itu pengecut namanya," tukasnya.***
Editor : Arief Munandar