Hikmah meluruskan shaf
Nah, setelah mengetahui dalil meluruskan dan merapatkan shaf salat, selanjutnya perlu dipahami bersama apa keistimewaannya.
1. Menyempurnakan salat berjamaah
Salat mempunyai pahala 27 derajat lebih besar dibandingkan dengan salat sendirian. Dengan begitu, jika salat berjamaah dilakukan secara sempurna maka setiap orang akan panen pahala.
2. Meningkatkan persatuan umat Islam
Ukhuwah Islamiyah alias persatuan umat Islam bisa semakin kuat dengan lurus dan rapatnya shaf dalam salat. Sebab saat itu, umat Islam benar-benar setara di hadapan Allah Swt.
Baca Juga: 2 Doa Menerima Daging Kurban Sesuai Sunnah, Arab, Latin dan Artinya
Dari Ibnu Mas’ud ra beliau berkata, "Adalah Rasulullah saw yang mengusap-usap pundak kami ketika salat, dan beliau bersabda, ‘Luruskanlah shaf kalian dan janganlah kalian bercerai berai sehingga hati kalian pun akan bercerai berai." (HR Muslim : 432)
3. Bersama malaikat dalam barisan
Jika shaf salat renggang dan berjarak, maka dipastikan setan akan mengisi ruang-ruang kosong tersebut untuk mengganggu konsentrasi jamaah. Namun sebaliknya, jika shaf rapat maka barisan akan diikuti para malaikat.
Dikatakan dalam sebuah riwayat dari Hudzaifah Ibnul Yaman ra, "Kami diberikan tiga keutamaan, dijadikannya shaf-shaf kami sama seperti shafnya para malaikat." (HR Muslim : 522).
Baca Juga: 6 Doa untuk Anak yang Baru Lahir Sesuai Sunnah, Begini Urutannya
4. Menghapus kebencian
Menurut Imam Nawawi, "Tidak lurusnya shaf akan menimbulkan permusuhan dan kebencian, serta membuat hati kalian berselisih.” (Syarh Sahih Muslim)
Dengan demikian, terdapat banyak hikmah meluruskan shaf salat yang perlu diperhatikan oleh setiap muslim.***
Editor : Hadi Mulyono