LABVIRAL

Pengemudi Harus Tahu Cara Merawat Bearing Motor, Biar Gak Ada Tanda-tanda Bearing Rusak

Pengemudi Harus Tahu Cara Merawat Bearing Motor, Biar Gak Ada Tanda-tanda Bearing Rusak (FOTO: Suzuki.co.id)

LABVIRAL.COM - Bearing atau laher adalah komponen yang memfasilitasi pergerakan atau rotasi antara dua bagian atau komponen dalam sistem mekanis motor.

Namun meskipun penting, keberadaan bearing seringkali diabaikan. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengenali tanda-tanda kerusakan bearing pada motor dan juga memahami cara merawatnya.

Dalam konteks motor, bearing berperan sebagai bantalan yang menopang beban rotasi dan gerakan pada berbagai bagian motor, termasuk roda, kopling dan sistem transmisi.

Baca Juga: Viral, Mama Vira Si Pemilik Motor Hello Kitty

Peran utama bearing adalah mengurangi gesekan antara elemen yang bergerak dan membantu dalam transfer beban. Secara sederhana, bearing memastikan semua komponen motor dapat bergerak dengan lancar dan efisien, sehingga motor dapat beroperasi pada performa optimal.

Tanpa bearing, tingkat gesekan antara elemen yang bergerak akan tinggi, yang dapat mengakibatkan kerusakan dan keausan yang cepat.

Tanda-tanda bearing rusak

Untuk mendeteksi apakah bearing motor sudah rusak, perhatikan tanda-tanda beraing rusak yang dijelaskan Labviral.com berikut ini:

Suara kasar ketika bergerak

Salah satu indikasi paling umum dari bearing yang mengalami kerusakan adalah timbulnya suara kasar atau berderit saat motor bergerak. Hal ini disebabkan oleh gesekan antara bola bearing dan lintasan bearing, yang dapat terjadi ketika bearing mengalami aus atau kerusakan.

Suara kasar ini seringkali lebih terdengar pada saat motor bergerak dengan kecepatan rendah atau ketika sedang melakukan manuver seperti berbelok.

Getaran pada stang

Bearing yang mengalami kerusakan tidak dapat menopang beban dengan baik, yang dapat mengakibatkan getaran atau gerakan yang tidak stabil pada stang motor. Getaran pada stang motor biasanya dirasakan lebih kuat saat motor berada pada kecepatan tinggi.

Editor : Bonifasius Sedu Beribe

Tags :
BERITA TERKAIT