Sementara pada mobil transmisi matik jangan pindahkan transmisi ke posisi Netral, karena hal tersebut membuat putaran ban tidak tertahan oleh putaran mesin.
Pengemudi mobil bisa mengurangi kecepatan dengan menurunkan posisi gigi. Jika kecepatan sudah mulai berkurang, secara perlahan arahkan ke kiri jalan dan jangan lupa nyalakan sein serta memantau kondisi di belakang.
Baca Juga: 9 Tips Merawat Motor Saat Musim Hujan Tiba, Agar Tetap Aman Berkendara
5.Pasang Segitiga Pengaman
Saat kendaraan berhasil berhenti sempurna pastikan posisi kendaraan berada di tempat yang aman agar tak mengganggu jalan dan menghindari tabrakan dari arah belakang. Kemudian segera nyalakan lampu hazard dan pasang segitiga pengaman. Pastikan posisi mobil berhenti aman dari potensi tertabrak dari belakang. Segera ganti ban mobil yang pecah dengan ban cadangan.
Editor : Bonifasius Sedu Beribe