Mengatur urutan postingan
Faktor Feed Instagram aesthetic selanjutnya yaitu, urutan postingan yang rapi dan teratur. Untuk mendapatkan urutan postingan rapi, kamu bisa mengatur tata letak sebelum diposting pada Instagram, kamu bisa melakukannya dengan aplikasi, salah satunya adalah Preview.
Dengan bantuan aplikasi Preview, kamu dapat menyusun urutan postingan, dan lihat seperti apa tampilan feed Instagram kamu sebelum benar-benar mempostingnya di Instagram.
Terapkan colour coordinate
Cara lain untuk membuat feed Instagram terlihat estetik adalah menentukan skema warna pada profil. Pilihlah 3-4 warna yang akan kamu gunakan pada postingan kamu untuk seterusnya.
Perhatikan kualitas foto
Salah satu cara buat feed IG kamu terlihat keren adalah dengan memposting foto berkualitas tinggi. Foto dengan resolusi yang baik akan terlihat lebih tajam dan jelas. Kamu bisa mengakali dengan mengedit foto sebelum diunggah. Tambahkan contrast dan sharpness saat mengedit foto untuk membuat hasil foto terlihat semakin berkualitas.
Baca Juga: Kumpulan Caption IG Bahasa Inggris Savage Dari Lirik Lagu Untuk Unggahan Instagram
Itu dia penjelasan tentang cara membuat feed Instagram yang aesthetic mulai dari mengetahui ukuran yang digunakan, memilih grid layout, hingga menentukan urutan foto.
Jika kamu mengikuti cara-cara tersebut, sangat mungkin Instagram kamu akan terlihat menarik dan secara otomatis dapat meningkatkan jumlah followers dan likes.
Editor : Yusuf Tirtayasa