Nah, itu dia beberapa alat yang wajib kamu siapkan saat berkendara dengan sepeda motor saat musim hujan. Perlu kamu ketahui, memiliki barang-barang di atas bukan berarti kamu bebas menerobos hujan deras dengan sepeda motor, ya.
Seperti yang dijelaskan oleh Demmy Firmansyah, Promotion Department Head PT Daya Adicipta Motora (DAM) bahwa pentingnya perlengkapan yang menopang keselamatan berkendara saat musim hujan tiba.
Baca Juga: Wajib! Demi Keamanan Perhatikan Sistem Kelistrikan Mobil Saat Musim Hujan Datang
“Beberapa perlengkapan tambahan itu penting saat musim hujan, tetapi perlengkapan tersebut juga tidak menjadi alasan kamu untuk tidak berteduh saat hujan deras. Jika hujan dengan intensitas yang terlalu besar dan mengurangi visibilitas kita dalam berkendara, maka sebaiknya kita meneduh di tempat yang lebih aman dan menunggu hingga hujan lebih reda,” ujar Demmy.
Editor : Bonifasius Sedu Beribe