LABVIRAL

Meski Liriknya sangat Sederhana, Tapi Jangan Main-main dengan Maknanya! Berikut Lagu Harta Berharga dari BCL

Bunga Citra Lestari atau BCL (Sumber : instagram @bclsinclair)

LABVIRAL.COM - Sudah sangat dikenal di telinga masyarat Indonesia, lagu ‘Harta Berharga’ yang menjadi soundtrack dari film Keluarga Cemara ini dibawakan oleh Bunga Citra Lestari atau BCL. Memiliki lirik yang sangat easy listening rupanya lagu ini memiliki makna yang mudah diresap oleh para pendengarnya.

Di tahun 2019 Bunga Citra Lestari berhasil memenangkan penghargaan Artis Solo Wanita Pop Terbaik saat menyanyikan lagu ‘Harta Berharga’. Lirik ‘Harta Berharga’ ini diciptakan oleh Harry Tjahjono dan Arswendo.

Di bawah naungan Aquarius Musikindo video musik ‘Harta Berharga’ sudah dirilis pada 11 Desember 2018 di YouTube Aquarius Musikindo. Sampai saat ini video musiknya sudah ditonton lebih dari 21 juta kali.

Baca Juga: Lirik Lagu 12 Tahun Terindah BCL, Membuat Pendengarnya Ikut Merasakan Pilu yang Mendalam

Berikut ini adalah lirik dan lagu ‘Harta Berharga’ dari BCL:

Harta yang paling berharga
adalah keluarga
Istana yang paling indah
adalah keluarga

(*)
Puisi yang paling bermakna
adalah keluarga
Mutiara tiada tara
adalah keluarga

Selamat pagi emak
Selamat pagi abah
Mentari hari ini
Berseri indah

Terima kasih emak
Terima kasih abah
Untuk tampil perkasa
Bagi kami putra putri
yang siap berbakti

Kembali ke (*)

Editor : Rozi Kurnia

Tags :
BERITA TERKAIT