LABVIRAL.COM - Film Hello Ghost merupakan film yang bergenre drama horor komedi yang menyentuh. Film yang berasal dari Korea Selatan sudah rilis tahun 2010 silam ini telah diremake oleh Falcon Pictures versi Indonesia.
Namun, sebelum nonton film versi Indonesia, ada baiknya kita juga bisa nonton versi Korea. Di dalam versi Korea Selatan, film ini dibintangi oleh Tae-hyun Cha, Kang Ye Won, dan Ko Chang Seok.
Sebelum mengtahui link nonton filmnya, berikut ini adalah sinopsis singkat dari Hello Ghost versi Korea.
Film Hello Ghost versi Korea ini mengisahkan tentang seorang pria bernama Sang Man (Tae-hyun Cha), yang menjalani hidup tanpa tujuan. Ia kehilangan arah.
Sosok Sang Man ini bahkan tak memiliki pekerjaan tetap. Hal ini pun membuatnya kesal dan semakin frustasi.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Film Hello Ghost yang Harus Kamu Tahu
Baca Juga: Sinopsis dan Fakta-fakta Menarik Hello Ghost, Film Horor yang Berbalut Komedi Segar
Dikarenakan ras frustasi itu, ia pun melakukan percobaan bunuh diri, tapi selalu mengalalami kegagalan. Hingga akhirnya, ia mencoba bunuh diri dengan meminum pil. Namun, sayangnya ia ternyata hanya pingsan dan dilarikan ke rumah sakit.
Di rumah sakit itu, Sang Man kemudian bisa mendengar dan melihat empat hantu. Hantu-hantu itu merupakan soir taksi, wanita yang menangis, lelaki mesum, dan siswa sekolah dasar.
Sang man pun bertanya kepada mereka yang selalu mengikutinya. Karena peristiwa tak wajar, akhirnya Sang Man pun berkonsultasi ke paranormal.
Editor : Efendi AW