LABVIRAL

Dzikir Ya Hayyu Ya Qayyuum yang Bisa Membuka Pintu Rezeki Selama Ramadan

Dzikir ya Hayyu ya Qayyuum. (Sumber : pixabay.com)

LABVIRAL.COM - Mengamalkan dzikir Ya Hayyu Ya Qayyuum memiliki keutamaan dan harus diketahui oleh tiap muslim.

Adapun manfaat dzikir Ya Hayyu Ya Qayyuum ini antara lain bisa membuka pintu rezeki dari arah mana saja.

Selain itu, dzikir ini juga bisa dibaca ketika mengalami kesulitan agar dimudahkan Allah SWT segala urusan.

Baca Juga: 3 Dzikir Penglaris Jualan, Cocok Buat Kamu Para Entrepreneur

Dzikir Ya Hayyu Ya Qayyuum adalah salah satu lafal Asmaul Husna. Al Hayyu yang memiliki arti yang maha hidup, kekal abadi. Maknanya Allah tidak berawal dan tidak pula berakhir, berbeda dengan makhluk ciptaannya.

Sedangkan Al Qayyum artinya maha berdiri sendiri. Allah subhanahu wata ala merupakan dzat yang tidak butuh pertolongan. Justru kita sebagai hamba yang membutuhkan pertolongan Allah.

Dzikir Ya Hayyu Ya Qayyuum juga terdapat dalam bacaan dzikir pagi petang dengan lafal:

Baca Juga: Resmi! Pemerintah Putuskan Awal Puasa Ramadan 1444 H Jatuh pada 23 Maret 2023

Ya hayyu ya qoyyum bi rahmatika astaghiits, wa ash-lihlii sya'nii kullahu wa laa takilnii ilaa nafsii thorfata 'ainin"

Artinya: "Wahai Rabb Yang Maha Hidup, wahai Rabb Yang Berdiri Sendiri tidak butuh segala sesuatu, dengan rahmat-Mu aku minta pertolongan, perbaikilah segala urusanku dan jangan diserahkan kepadaku sekali pun sekejap mata."

Editor : Hadi Mulyono

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI