LABVIRAL

Berapa Kecepatan Internet yang Dibutuhkan untuk Cloud Streaming PS5?

Ilustrasi PS 5. (Sumber : The Verge)

LABVIRAL.COM - Cloud streaming adalah inovasi gaming untuk menikmati game PS 5 tanpa perlu konsol fisik.

Kamu hanya butuh perangkat kompatibel seperti PlayStation Portal, PC, dan koneksi internet sesuai persyaratan minimum.

Berapa kecepatan internet yang diperlukan untuk cloud streaming PS5? Mari kita bahas.

Faktor-Faktor yang Berpengaruh

Ilustrasi cloud streaming PS 5.Ilustrasi cloud streaming PS 5.

Kecepatan internet untuk cloud streaming PS5 dipengaruhi beberapa faktor, di antaranya:

1. Resolusi

Resolusi adalah kualitas gambar yang ditampilkan pada layar.

Resolusi umum untuk cloud streaming PS 5 yakni 4K, 1440p, 1080p, dan 720p.

Kian tinggi resolusinya, kian besar jumlah data yang harus ditransmisikan.

2. Frame Rate

Frame rate adalah jumlah gambar yang ditampilkan tiap detik.

Frame rate standar pada cloud streaming PS5 adalah 60Hz atau 60 gambar per detik.

Editor : Efendi AW

Tags :
BERITA TERKAIT