LABVIRAL.COM - Kecelakaan di jalan tol seringkali terjadi, mulai dari kecelakaan ringan sampai kecelakaan berat, yang melibatkan mobil kecil sampai dengan mobil-mobil berukuran besar. Lalu sebenarnya, apa sih faktor-faktor yang menyebabkan kecelakaan di jalan tol terjadi? Berikut labviral.com jelaskan berdasarkan penjelasan Jusri Pulubuhu, instruktur dan pendiri Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC).
Pakar safety riding tersebut menjelaskan terkait beberapa faktor penyebab kecelakaan yang seringkali terjadi di jalan tol, seperti faktor fisik, kesehatan kendaraan, ketangkasan berkendara sampai dengan waktu berkendara.
Baca Juga: Termasuk Batas Kecepatan, Pahami Aturan Jalan Tol Sebelum Mudik
Faktor fisik, dimana sebaiknya pengemudi yang hendak melakukan perjalanan panjang di jalan tol, harus benar-benar memastikan kondisi fisiknya sehat secara sempurna. Selain fisik, bahkan untuk keamanan mental seorang pengemudi pun harus sehat dan stabil. Dimana, pengemudi harus dapat bersikap sabar, santai dan sigap saat sedang mengemudikan kendaraan di jalan tol. Karena kondisi yang kurang sehat, juga mudah menyebabkan human error.
“Sebelum mengemudi di jalan tol yang pada umumnya pasti ingin melakukan perjalanan jauh, pastikan dahulu kondisi fisik sehat walafiat, tidak ada gangguan, pusing, flu atau apapun itu. Karena sekecil apapun kondisi fisik yang kurang sehat, akan mengganggu konsentrasi mengemudi. Selain itu juga, mental seseorang saat ingin mengemudi harus stabil dan sehat; tidak boleh emosian, sehingga bisa menyebabkan ia tergesa-gesa,” ucap Jusri pulubuhu kepada Labviral.com.
Baca Juga: Ternyata Ini Jalan Tol Satu-satunya di Indonesia yang bisa Dilalui Motor
Selain itu, pengemudi juga harus sigap. Karena berada di jalan raya, sangat banyak kejutan. Meski kamu sudah mengikuti aturan mengemudi dengan aman, itu tidak menutup kemungkinan masalah datang dari sekitarmu.
"Entah tiba-tiba berhenti, atau ada yang memang hilang kendali. Disitulah kesigapan sebagai pengemudi harus dikeluarkan. Saat bisa menghindar, menghindarlah dengan sigap," sambungnya.
Selain kesehatan fisik dan mental, memastikan kesehatan kendaraan itu sendiri merupakan bagian penting yang harus diperhatikan. Sebab, mobil yang tidak sehat akan sangat berbahaya digunakan. Dan sebaliknya, mobil yang sehat tentu saja lebih aman dipakai.
Kamu pasti pernah menemukan kecelakaan di jalan tol, seperti kebakaran mobil, mobil rem blong, sampai dengan kecelakaan karena pecah ban. Nah, kecelakaan-kecelakaan tersebut dikarenakan kondisi mobil yang kurang sehat.
Editor : Bonifasius Sedu Beribe