LABVIRAL

Oli Mesin Mobil Cepat Habis, Ada 4 Cara Mudah Mengatasinya

Oli Mesin Mobil Cepat Habis, Ada 4 Cara Mudah Mengatasinya (FOTO: Instagram/top1indonesia)

LABVIRAL.COM - Bukan hanya manusia saja yang membutuhkan cairan agar dapat bertahan hidup, mesin mobil juga begitu. Jika manusia membutuhkan air untuk bertahan hidup, mesin pun membutuhkan oli mesin agar tetap lancar beraktivitas.

Oli mesin merupakan salah satu komponen penting yang harus ada pada mobil. Oli mesin merupakan minyak pelumas yang berbentuk cairan kental yang berfungsi untuk merawat seluruh komponen dalam mesin dan juga dapat menambah usia pakai mesin mobilmu.

Maka dari itu, kamu harus selalu menjaga kondisi oli mesin mobilmu agar tetap prima.

Namun, bagaimana jika oli mesin mobilmu sangat cepat berkurang? Berikut ini Labviral.com memberikan cara mengatasi oli mesin mobil yang cepat berkurang seperti yang dilansir dari situs resmi Suzuki.

Baca Juga: Oli Mesin Cepat Habis, Ada 4 Penyebabnya Loh!

Ganti seal mesin yang rusak

Cara mengatasi yang pertama ialah mengganti seal mesin yang rusak, karena seal mesin yang rusak menjadi salah satu penyebab oli mesin cepat berkurang.

Seal sendiri berfungsi untuk mencegah oli agar tidak mengalami kebocoran dan masuk ke ruang pembakaran mesin. Jika seal sudah mengeras dan sobek, maka seal mobilmu harus diganti dengan yang baru.

Baca Juga: Ini Gejala Filter Oli Mesin Mobilmu Minta Diganti, Termasuk Sering Overheat

Ganti ring seher

Seiring dengan berjalannya waktu, ring seher akan mengalami penurunan fungsi, sehingga tak dapat menahan oli yang menyebabkan oli masuk ke dalam piston. Apabila hal ini terjadi, maka knalpot mobilmu akan mengeluarkan asap putih yang tentunya dapat mengganggu pengendara lain.

Jika hal ini terjadi pada mobilmu, sebaiknya lakukan pergantian ring seher dengan yang baru. Karena jika terus dibiarkan, dapat menyebabkan oli cepat berkurang dan juga dapat berakibat kerusakan pada mesin mobil.

Editor : Bonifasius Sedu Beribe

Tags :
BERITA TERKAIT