LABVIRAL

Perbedaan Sp ,Ovalet dan TBM Sama-Sama Emulsifier Tapi Berbeda Fungsi

Perbedaan Sp ,Ovalet dan TBM (Sumber : YouTube/Rema Kitchen Channel)

Labviral.com - Emulsifier yaitu Sp ,Ovalet dan TBM bagi yang suka bikin kue penggunaan emulsifier pasti sudah tidak asing lagi, tapi bagi pemula istilah cake emulsifier masih terdengar asing ditelinga.

Apalagi bila kita ke supermarket atau minimarket, Kalau mencari emulsifier kita akan menemukan tiga jenis emulsifier yaitu Sp, Ovalet dan TBM.

Apa sih perbedaannya trus fungsinya sama enggak?

Emulsifier digunakan sebagai stabilisator adonan atau penyatu bahan-bahan kue yang bertentangan yaitu antara bahan cair dan lemak atau minyak.

Baca Juga: Kembar Tapi Tak Sama, Berikut Perbedaan Tepung Sagu, Tapioka dan Tepung Maizena

sedangkan fungsi dari emulsifier yaitu meningkatkan tekstur cake supaya lebih lembut, meningkatkan keempukan dan menambah volume cake sehingga lebih mengembang dan tidak mengempes saat cake dingin.

Perbedaan antara Sp, Ovalet dan TBM sebenarnya ketiganya sama berfungsi sebagai pelembut kue hanya saja memiliki bahan dasar yang berbeda.

Baca Juga: 3 Perbedaan Jenis Tepung Terigu, Jenis Protein Rendah, Sedang dan Tinggi Jangan Salah Pilih ya!

SP berfungsi untuk menyatukan adonan agar tidak mudah turun, bahan ini Kebanyakan digunakan untuk kue yang bertekstur kering seperti bolu dan cake.

kemudian ovalet ovalet memiliki fungsi yang sama seperti SP yaitu membantu adonan lebih tercampur agar tidak mudah turun, bedanya ovalet akan menghasilkan kue dengan tekstur yang lebih lembut dan basah sehingga banyak digunakan untuk kue lapis legit.

Editor : Aci

Tags :
BERITA TERKAIT